Lapas Boalemo Kini Miliki Poli Gigi di Klinik Pratama Lapas Boalemo

WhatsApp Image 2023 10 30 at 13.03.50

BOALEMO – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Boalemo telah menghadirkan Dokter gigi dan alat gigi untuk merawat Warga Binaan Pemasyarakatan yang sedang mengalami sakit gigi, Senin (30/10).

 

Sakit gigi seringkali dianggap sepele oleh sebagian orang, namun penanganan yang tepat sangat diperlukan agar tidak menimbulkan kondisi yang semakin parah. bahwa sakit gigi akut dapat menimbulkan sakit fisik di bagian tubuh yang lain.

 

Klinik Pratama Lapas Boalemo tidak jarang dikunjungi oleh Warga Binaan karena keluhan sakit gigi, oleh karena itu, Klinik Pratama telah bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kab. Boalemo memfasilitasi Dokter gigi dan alat gigi.

 

"Pihak Lapas kini mampu memfasilitasi warga binaan untuk berobat gigi, karena kita sadar dengan adanya fasilitas kesehatan gigi yang mumpuni, WBP dapat ditangani dengan baik" ujar Kalapas.

 

Kalapas Juga berharap agar kedepannya WBP yang sakit gigi tidak perlu berobat keluar. "Agar kedepannya WBP yang sakit gigi tidak perlu berobat keluar, di Lapas perlu sudah ada dokter gigi maupun fasilitas peralatan medis yang mendukung sehingga stabilitas keamanan pun tetap terjaga," harap Kalapas.

WhatsApp Image 2023 10 30 at 13.04.00

Kemenkumham Gorontalo

Heni Susila Wardoyo

Lapas Boalemo

Giyono

(edit)

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB BOALEMO
KANWIL KEMENKUMHAM GORONTALO

Jl. Prof. Dr. Samin Rajik Nur, S.H. Tilamuta, Boalemo, Gorontalo, Kode Pos: 9263

Telp/Fax: Telp. (0443) 210711, Fax. (0443) 210710

Email Kehumasan
www.lapasboalemo.com

Email Aduan
lpboalemo@gmail.com

Hari ini44
Kemarin338
Minggu ini44
Bulan ini5629
Total 61586

20-05-2024